PT Bara Perkasa Investama atau BPI merupakan perusahaan yang fokus bergerak di bidang Sistem Informasi Geografis dan layanan survey topography serta pemetaan dengan produk utama adalah BaraMaps.

About Us

Dalam memberikan layanan dan prouduk, BPI didukung oleh tim profesional maupun partner yang sangat berpengalaman di bidang Sistem Informasi Geografis, IT, dan Survey Topography.

BPI dan BaraMaps telah mendapat pengakuan internasional dengan didapatkannya sertifikasi ISO 9001:2015 untuk Quality Management System dan ISO 20000-1:2018 untuk Information Technology – Service Management dari PCMS yang merupakan anggota badan akreditasi European Accreditation Services.

Our Solution

BPI memberikan solusi untuk kebutuhan spasial dalam BaraMaps dan Geo-Information System.

OUR SOLUTION

BARAMAPS

BaraMaps merupakan Sistem Informasi Geografis yang dikembangkan berdasaran SuperMap dengan peningkatan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN).

OUR SOLUTION

Geo-Information System​

BPI memberikan layanan design, pengembangan, implementasi, serta operasi dan pemeliharaan atas solusi Geo-Information System, Hardware, dan layanan analisa data spasial. BPI merupakan Authorized Reseller Supermap

Our Service

BPI memberikan layanan akuisisi data terutama untuk Survey Topografi, GNSS, Fotogrametri, dan LiDar.

Survei Topografi

BPI siap memberikan layanan survey sesuai standard JORC (Australia) dan NI 43-101 (Canada).

Survei Topografi memberikan solusi informasi kenampakan permukaan bumi berupa situasi dan elevasi. Survei Topografi merupakan pengukuran sudut dan jarak secara elektronik dengan menggunakan teknologi Total Station atau Terrestrial Laser Scanner.

Survei Topografi menghasilkan peta situasi topografi permukaan bumi, peta kontur, model tiga dimensi (3D) dan dapat diaplikasikan pada kegiatan perencanaan konstruksi, perencanaan tambang, monitoring progress konstruksi, monitoring progress penambangan, dan lain sebagainya.

Read more

Survei GNSS

Survei GNSS (Global Navigation Satellite System) memberikan solusi penentuan posisi di permukaan bumi dengan memanfaatkan teknologi satelit navigasi sebagai referensi. Survei GNSS menghasilkan nilai koordinat tiga dimensi (3D) dengan akurasi dan ketelitian tinggi.

Survei GNSS dapat diaplikasikan pada kegiatan penentuan nilai koordinat titik control/benchmark, pemetaan situasi, pengukuran volume, pengukuran ground control point pada kegiatan Survei Fotogrametri dan Survei LiDAR, pengukuran batas persil tanah, pengukuran batas izin usaha pertambangan, monitoring pergeseran permukaan tanah, monitoring pergerakan tanah infrastruktur jembatan atau jalan, dan lain sebagainya.

Read more

Fotogrametri

Survei Fotogrametri memberikan solusi tampilan kenampakan nyata, berupa foto yang diakuisisi menggunakan wahana terbang dan dilengkapi nilai koordinat tanah tiga dimensi (3D). Produk dari Survei Fotogrametri meliputi peta ortofoto, peta kontur, dan model tiga dimensi (3D).

Survei Fotogrametri dapat dimanfaatkan pada kegiatan yang memiliki cakupan area yang sangat luas, seperti monitoring lahan perkebunan, trees counting, pengajuan izin usaha pertambangan, monitoring progres penambangan, perencanaan tata ruang, perencanaan pengembangan kawasan perkotaan, perencanaan evakuasi dan penanggulangan bencana, monitoring pasca bencana, dan lain sebagainya.

Read more

Survei LiDAR

Survei LiDAR (Light Detection and Ranging) memberikan solusi untuk memenuhi kebutuhan data tiga dimensi (3D) dengan akurasi tinggi dan akuisisi data yang cepat. Teknologi dari Survei LiDAR menerapkan sistem penginderaan jauh sensor aktif, dengan memancarkan laser yang dipasangkan pada wahana pesawat, untuk mengukur permukaan bumi.

Survei LiDAR dapat digunakan untuk memetakan area yang luas. Aplikasi dari Survei LiDAR meliputi pemetaan topografi pada area yang luas, pertambangan, konstruksi, transportasi, pemodelan perkotaan tiga dimensi (3D), dan lain sebagainya.

Read more

Our Clients

Daftar klien dapat diberikan dengan permintaan.

Contact Us

PT BARA PERKASA INVESTAMA

Copyright PT Bara Perkasa Investama